Recent in Technology

VIDEO KEDATANGAN ANIES KE BALI DISAMBUT MERIAH, HOAKS!

                    


 

VIDEO KEDATANGAN ANIES KE BALI DISAMBUT MERIAH, HOAKS!

 

Di media sosial muncul video yang menampilkan sejumlah orang tengah memikul dan mengarak sebuah benda secara beramai-ramai. Akun yang mengunggah video mengeklaim bahwa itu adalah momen ketika mayarakat Bali menyambut kedatangan Anies Baswedan di wilayahnya. Namun setelah dilusuri narasi tersebut tidak benar.

 

Video tersebut bukan momen menyambut kedatangan Anies Baswedan di Bali, namun merupakan upacara Ngaben massal di Desa Balinuraga, Kecamatan Way Panji, Kabupaten Lampung Selatan.

 

Narasi yang beredar

Video yang mengeklaim bahwa Anies Baswedan disambut oleh masyarakat Bali dibagikan oleh akun Facebook ini. Akun tersebut membagikan video yang menampilkan sejumlah orang tengah memikul dan mengarak sebuah bade.

 

Dalam video tersebut terdapat keterangan: Masyarakat Bali bersukacita menyambut kedatangan Anis di Bali semoga berkah selalu amin Lihat Foto Tangkapan layar Facebook narasi yang menyebut bahwa masyarakat Bali menyambut kedatangan Anies Baswedan(Akun Facebook)

 

Penelusuran Kompas.com

Penelusuran yang dilakukan Tim Cek Fakta Kompas.com, video yang beredar tersebut bukanlah momen menyambut kedatangan Anies di Bali. Diketahui, video tersebut telah diedit dengan menambahkan keterangan yang salah konteks.

 

Video tersebut identik dengan yang ada di YouTube ini. Dalam keterangannya video tersebut merupakan upacara Ngaben massal di Desa Balinuraga, Kecamatan Way Panji, Kabupaten Lampung Selatan.

 

Dilansir dari Tribunnews.com, acara Ngaben massal itu diikuti 159 keluarga, terdiri dari 80 keluarga dewasa dan 79 keluarga anak-anak. Para keluarga berasal dari 44 KK.

 

Ngaben di Desa Balinuraga pertama kali diadakan pada 1976 dan merupakan yang pertama kali ada di wilayah Lampung. Biasanya acara Ngaben di Desa Balinuraga dilakukan dua tahun sekali, namun sempat terhenti karena pandemi Covid-19. Sehingga baru kembali diadakan pada tahun ini. 

 

Acara Ngaben tersebut bertujuan memanggil arwah untuk dibersihkan. Kesimpulan Video yang mengeklaim bahwa Anies Baswedan disambut oleh masyarakat Bali tidak benar atau hoaks, karena salah konteks. 

 

Video tersebut bukan penyambutan Anies di Bali, namun upacara Ngaben massal di Desa Balinuraga, Kecamatan Way Panji, Kabupaten Lampung Selatan.

 

Posting Komentar

0 Komentar

Ad Code

Responsive Advertisement