7 RUMAH SAKIT DAN 9 SEKOLAH SIAP RAMAIKAN
PEMBANGUNAN IKN
Presiden Joko Widodo (Jokowi)
mengungkapkan saat ini sudah ada komitmen investasi swasta untuk pembangunan
rumah sakit (rs) dan sekolah di ibu kota negara (IKN) Nusantara.
Ia mengaku senang jika investor swasta
berkomitmen nyata dalam mendukung pembangunan IKN. Karenanya, ia selalu menagih
angka riil dari pihak swasta.
Jokowi pun mengatakan selain PT
Medikaloka Hermina (Hermina Group), saat ini total sudah ada pihak swasta yang
akan membangun tujuh rumah sakit.
"Tadi sudah disampaikan oleh kepala
otorita rumah sakit tidak hanya satu tapi sudah ada komitmen tujuh,"
katanya dalam acara Pre Market Sounding Proyek IKN di Jakarta, Selasa (18/10).
Selain itu, Jokowi juga menyebut pihak
swasta akan membangun sembilan sekolah, termasuk Jakarta International School
(JIS).
"Nanti sekolah gak hanya JIS.
Sekolah nanti ada sembilan," ujarnya.
Sebelumnya, Hermina berkomitmen
membangun rumah sakit di IKN Nusantara pada 2024 mendatang.
"Kami berkomitmen menyelesaikan
rumah sakit di 2024," Direktur Utama PT Medikaloka Hermina Hasmoro.
Hasmoro mengatakan untuk tahap awal,RS
yang akan dibangun dengan kapasitas 100 tempat tidur dan akan terus bertambah.
Adapun layanannya mencakup gawat
darurat, jantung, stroke, layanan ibu dan anak, serta penyakit gawat lainnya.
Hasmoro mengatakan saat ini, Hermina
telah memiliki 45 rumah sakit yang tersebar di seluruh Indonesia. Dua di
antaranya berada di Kalimantan Timur, yakni di Balikpapan dan Banjarmasin.
Ia menambahkan pada 2023 pihaknya akan
membangun klinik Pratama. Klinik ini dimaksudkan untuk memfasilitasi kesehatan
para pekerja pembangunan di area IKN.
"Kami juga siap membuka klinik
Pratama pada 2023 untuk menunjang kesehatan pekerja pembangunan wilayah
IKN," kata Hasmoro.
0 Komentar