JUBIR TIMNAS AMIN SINDIR PARPOL TAK BISA DIANDALKAN MENANGKAN ANIES, 'KALAU PASANG BALIHO BISA
Ketua Umum Konfederasi Nasional Relawan Anies (Korean) Muhammad Ramli Rahim menyindir partai pengusung pasangan Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar.
Tiga partai pengusung pasangan Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar adalan Nasdem, PKB, dan PKS.
Muhammad Ramli Rahim mengatakan, parpol pengusung Amin tak bisa diandalkan memenangkan pasangan calon presiden.
"Dari awal saya bilang kita tidak bisa mengandalkan caleg dan partai politik untuk bekerja," ujar Muhammad Ramli Rahim usai media gathering di Cafe Red Corner, Jl Yusuf Daeng Ngawing, Makassar, Senin (1/1/2024) malam.
Kekuatan Anies Baswedan ada pada relawan.
"Ketika terbentuk Timnas relawan, saya bergabung. Kekuatan Anies ada sama relawan bukan partai politik," ujarnya.
Calon legislatif (caleg) yang ada saat ini kebanyakan hanya memikirkan diri sendiri.
Ia tak mau pusing mengenai usungan pilpresnya.
"Waktu saya jadi caleg yang penting saya duduk bahkan tidak penting itu suara Golkar. Terpenting saya terpilih," ungkapnya.
"Semua caleg begitu. Dari awal saya sampaikan tidak bisa kita mengandalkan caleg dan partai politik itu," tambah Ramli.
Caleg dari parpol hanya memikirkan cara dirinya terpilih.
Soal suara capres itu nomor dua.
"Mungkin kalau pasang-pasang baliho bisa, tapi hal lain tidak bisa. Mereka pasti berfikir bagaimana caranya duduk di legislatif," jelasnya.
"Tidak ada gunanya bagi mereka si A si B si C jadi presiden kalau dia tidak duduk, karena memang motivasi mereka jadi legislatif bukan eksekutif," kata Ramli.
0 Komentar